20 Oktober 2025 menandakan genap 1 tahun pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka menjalani Kabinet Merah Putih. Beberapa sektor kementerian pun mendapat apresiasi di sejumlah capaian strategisnya. Sebagaimana yang terlaksana penganugerahan penghargaan Piala Adhi Praya oleh Garuda TV, yang menjadi simbol penghormatan terhadap dedikasi, integritas, serta kontribusi tokoh-tokoh bangsa dalam membangun Indonesia.
Acara penghargaan Piala Adhi Praya GARUDA TV ini berlangsung di Universitas Tarumanegara, Grogol - Jakarta. Dihadiri oleh stakeholder dan ratusan mahasiswa UNTAR sebagai bagian dari generasi muda penggerak transformasi Indonesia. gelaran ini ditayangkan secara off air dan on air ataupun digital broadcast, dibagi dalam 2 sesi waktu yang menyajikan refleksi capaian satu tahun Pemerintahan secara informatif dan positif.