Selamat Datang Sobat, Jangan Lupa Tinggalkan Jejak ya... ^_^
Monarch Butterfly 2

Sabtu, 11 Februari 2017

Wismaya Residence, Hunian Memukau Harga Terjangkau

Sebagai wilayah yang cukup dekat dengan Ibu Kota, Bekasi kini semakin dilirik. Hal ini terbukti dari semakin pesatnya perkembangan dan tranformasi mulai dari sektor industri hingga bisnis properti yang cukup menjajikan seperti perumahan, pusat perbelanjaan, hingga apartemen.
Sumber Gbr : Dokumentasi Wismaya Residance
Salah satu diantaranya adalah Wismaya Residance yang menghadirkan hunian nyaman dan berkualitas di kota Bekasi. Diusung oleh pengembang properti PT Langgeng Makmur Perkasa (LMP)  dengan tagline "Priceless Home for Living" berkonsep private dan exclusive tanpa melepaskan unsur budaya nusantara.


Talkshow Wismaya Residence dan Blogger
Sumber gbr : Dokumentasi Wismaya Residence
Pada beberapa hari lalu, Sabtu 04 Februari 2017 bersama beberapa blogger lainnya kami menghadiri workshop bertempat di Marketing Gallery Wismaya Residence berlokasi di Jl. M.Hasibuan No.52 - Bekasi 17113. Sesi pertama adalah sambutan dari Bapak Deden perwakilan marketing Wismaya Residence. Beliau menjelaskan  nama Wismaya ini diambil dari bahasa sansekerta yang memiliki arti keajaiban, hal ini diwujudkan melalui pemenuhan kebutuhan konsumen yakni dengan membuat konsep fasilitas 5 elemen modern  : Grand Living, Healthy Living, Recreation, Edutainment Park, Stylish Lifestyle.

Berikutnya adalah Bapak Dr Mauro Rahadjo seorang pakar yang dapat memprediksi fengshui sebuah hunian. Beliau juga seorang arsitektur sehingga cukup cakap dan memahami karakteristik sebuah bangunan. Dalam Feng Shui, dikenal 5 unsur yang biasanya digunakan dalam Astrologi China yakni Kayu, api, tanah, logam dan air.

Feng Shui bertujuan membawa Qi positif ke hunian tempat tinggal dengan harapan mendapat keuntungan dan harmoni. Selain itu dikenal pula Yin dan Yang. merupakan dua kutub yang harus tetap berada dalam keseimbangan sempurna. Konsepnya yakni harus berusaha menyelaraskan posisi benda-benda di tempat hunian termasuk letak pintu, jendela, dan perlengkapan rumah tangga.
Bpk Dr. Mouro R (Doc.Pri)

Wismaya Residence Investasi Menguntungkan

Berkerja sama dengan perusahaan kontraktor PT Adhi Persada Gedung (APG) yakni anak perusahaan Adhi Karya nantinya apartemen Wismaya Residence akan dibangun dua tower dengan jumlah 35 lantai. Ada 4 tipe yang ditawarkan yakni Studio, 1 Bedroom, 2 Bedroom dan 3 Bedroom dimana setiap tipe utama masih terdapat tipe lainnya.
Unit Bedroom (sumber gbr : Dokumentasi Wismaya residence)
Menariknya, pihak pengembang mengedepankan hunian yang ramah lingkungan dan anak. Dengan membuat edutainment park pertama di Bekasi yang dimiliki apartemen kelas menengah. Edutainment Park Wismaya Residence adalah sebuah taman yang menggabungkan lingkungan asri dan wahana bermain edukatif yang terbagi dalam lima zona, yakni zona agriculture, budaya, sejarah, iptek dan opentheatre.

Disamping itu apartemen Wismaya Residence dilengkapi oleh sarana dan prasarana yang menunjang kebutuhan hiburan penghuni dan seluruh keluarga. Seperti area rekreasi mulai dari area kolam renang, Sky Terrace, jembatan angklung hingga rumah kupu-kupu. Segala fasilitas tersebut kian meyakinkan bahwa apartemen Wismaya Residence memiliki kesan mewah dengan segala kelengkapan serta kualitas yang ditawarkannya.

Tidak hanya berfokus dari segi eksterior saja, pihak pengembang Langgeng Land sudah memperhatikan segala kemungkinan seperti banjir misalnya. Untuk itu dibuatlah grand floor yang memiliki ketinggian lebih dari 3 meter dari permukaan jalan, dengan pompa air yang bisa dimanfaatkan untuk membuang genangan air dengan cepat oleh sebab itu dijalinlah kerja sama dengan Dinas PU kota Bekasi.

Pertimbangan lainnya seseorang mencari sebuah hunian adalah lokasi yang strategis. Apartemen Wismaya Residence ini hanya berjarak 1,5 Km dari pinto tol Bekasi Barat dan 800 meter dari pintu masuk tol Becak Kayu. Sedangkan dari pintu Tol Bekasi Timur, apartemen Wismaya Residence berjarak sekitar 2,5 Km. Jarak dari Stasiun Bekasi, kurang lebih hanya sekitar 3 Km saja. Dan Akses menuju fasilitas umum, seperti sekolah, pusat perbelanjaan, rumah sakit hingga stadion olahraga pun tidak terlampau jauh.

Wismaya Residence sebuah hunian modern bergaya eksklusif mengutamakan kualitas mulai dari fasilitas, lingkungan hingga pemilihan materialnya dan menjanjikan kenyamanan. Dipasarkan dengan harga cukup terjangkau di banding properti sejenis lainnya mulai dari harga Rp. 300 jutaan hunian yang memukau ini sudah bisa didapatkan. Selama ini masih banyak yang meragu atas status hak milik sebelum membeli apartemen. Di Wismaya Residence statusnya kepemilikan tertinggi yaitu Strata Title.

Wismaya Residence memberikan tawaran istimewa yakni sebuah grand prize Mercedes Benz, berlaku bagi 50 unit pertama yang dibeli secara tunai dengan angsuran maksimal 24 kali. Setiap pembelian unit akan berkesempatan juga mendapatkan undian hadiah hiburan lainnya, berupa 4 paket liburan ke raja ampat hingga paket wisata ke Eropa, 2 iphone 6, serta Motor Yamaha NMAX.

Secara garis besar, berinvestasi di properti hingga saat ini diprediksi masih cukup menguntungkan. Terlebih jika paham membaca prospek masa depan suatu kawasan yang sudah tergambar dalam Rencana Umum Tata Ruang strategis pemerintah setempat.


Wismaya Residence - Marketing Gallery
Jl. M. Hasibuan No.52
Bekasi 17113
Telp : 021-88356677

19 komentar:

Irwin Andriyanto mengatakan...

Investasi yang menggiurkan dipinggiran Kota Jakarta,,,,


lumayan dapat ilmu fengshui

Papi mengatakan...

Pak Mauro sudah negasin bangunan ini persis kek petronas. Bagus dan hoki.

Anjar Setyoko mengatakan...

Huniannya mantap itu mbak, apalagi di daerah bekasi, tapi yaitu kendalanya harganya mulai dari 300 juta yang membuat saya ciut duluan. hehehe

Nur Terbit mengatakan...

Keren tulisan & foto-fotonya. Mampir juga dong ke blog saya yang juga nulis soal Wismaya. Terima kasih sebelumnya.

http://nurterbit.com/2017/02/berinvestasi-dengan-profit-memukau-di-wismaya-residence/

Siti Nurjanah mengatakan...

hehehe..sebenarnya masih jauh lbh mendalam utk mempelajari fengshui

yupps karna lokasi yg cukup strategis

Siti Nurjanah mengatakan...

akan membawa keuntungan utk penghuninya kelak :)

Siti Nurjanah mengatakan...

jika dibandingkan dgn yg sejenis, hunian ini menawarkan harga lbh minimalis

Siti Nurjanah mengatakan...

terima kasih bang Nur, sudah meluncur dan meninggalkan jejak :)

Ria Bilqis mengatakan...

Sudah lama tertarik dengan hunian sejenis, tapi keuangan belum memadai hehehe

Nathalia DP mengatakan...

Menarik bgt ya konsepnya

Rach Alida Bahaweres mengatakan...

Waduh hadiahnya bikin ngiler. Ingin sekali bisa punya satuuuu aja. Hihihi

Wahyu Widyaningrum mengatakan...

Grand prizenya bikin mupeng Mbak!! Fasilitasnya lengkap sekaliii

fitzata mengatakan...

kamar tidurnya nyaman banget ya mba.. pasti dll-nya juga :)

Feriyana Sari mengatakan...

Pengin banget. Tapi apalah daya. Kantong kurang tebel euy. Kalau gratisan sih pasti Mau bingits..*hehe...siapa yg mau ngasih??;)

Masirwin mengatakan...

yang penting dekat dengan semua fasilitas,, itu baru mantappp

Amanda ratih pratiwi mengatakan...

Waduuh keren bngt hihihi

kacamata Swatch trendi dan keren mengatakan...

Mantap :D

Febrianty Rachma mengatakan...

Wuihh bagaimana ya mbak, rasanya tinggal di apartemen xixi. Secara fasilitasnya oke bingit

Siti Nurjanah mengatakan...

iya..karena memenuhi segala kebutuhan :D