Selamat Datang Sobat, Jangan Lupa Tinggalkan Jejak ya... ^_^
Monarch Butterfly 2

Kamis, 10 Maret 2016

Weekend Berinspirasi di SMESCO Event "Soul Of Bandung"


Bertempat di Gedung Smesco Jl.Jend Gatot Subroto Kav. 94, Jakarta 12780 diadakan pameran UKM bertajuk, Marketeers Day "Soul of Bandung" pada hari minggu 28 februari 2016. Bersama teman blogger lainnya, saya berkesempatan datang di acara yang juga di hadiri walikota Bandung, Bapak Ridwan Kamil bersama Istri. Dalam kesempatan kali itu Bapak Ridwan Kamil membawa para pelaku UKM-nya, diantaranya industri kreatif di bidang kuliner, fashion, accesories, dan kerajinan tangan (handicraft). Para pelaku UKM Bandung ini menempati 45 booth di sekitar area, walikota Bandung tersebut pun menyatakan, usaha masyarakat Bandung sudah cukup dikenal di manca negara salah satunya Perancis. 

Bapak Ridwan kamil juga menegaskan bahwa 60 persen UKM di Bandung Sudah lebih mengandalkan sumber daya manusia (SDM) dibandingkan sumber daya alamnya (SDA). Hal ini lah yang membuat UKM di kota  tersebut menjadi lebih kreatif dari kota lainnya.

 
Dalam kesempatan yang sama hadir pula, Menteri Koperasi dan UKM-AAGN Puspayoga yang menyatakan kehadiran Ridwan Kamil merupakan respons positif pemerintahan kota Bandung terhadap pelaku UKM di Kota Kembang Tersebut. 

Semakin pamor di era digital seperti saat ini kota Bandung adalah yang pertama mengisi ajang Creatifity Day di Galeri Indonesia WOW. Beliau pun berharap ajang serupa tak hanya diadakan setiap bulan saja kalau perlu setiap hari agar UKM di kota lainnya pun memiliki jejak serupa disamping tentu saja Galeri Indonesia wow Akan bisa menjadi wadah pelaku UKM untuk semakin berkreatifitas dalam mengembangkan usaha yang digelutinya.
Pada kesempatan saat itu para blogger berkesempatan mendapatkan inspirasi dari sisi sharing yang dihadiri oleh orang-orang berkompeten mengenai SMESCO dan UKM. Sebelum kedatangan Bapak Ahmad Zamadi, sesi pertama di isi oleh Bapak Anto Suroto. Beliau merupakan enterpreneur sukses yg telah meraup banyak keuntungan dari UKM yang dijalaninya. Beliau menuturkan telah memiliki kebiasaan berkunjung ke berbagai lokasi baik dalam dan luar negeri yang akhirnya memberikan inspirasi baginya untuk memberdayakan usaha kecil yang lambat laut semakin berkembang dan telah menampakan hasil yg signifikan.

Menurutnya perkembangan era teknologi seperti sekarang ini telah banyak memunculkan blogger dengan berbgai content yang menarik. Hal tersebut merupakan kemajuan positif karena menurut Bapak Anton Suroto Blogger pun memegang peranan untuk Sebagai markeeters produsen suatu produk atau agnecy asalkan bersinergi dan terintegrasi secara baik. Siapapun bisa menjadi seorang pengusaha Dengan memiliki dasar Kemauan, kemampuan dan konsisten Serta memiliki tujuan yang jelas ke depannya terhadap apa yang nanti di jalaninya.

Sesi sharing berikutnya adalah Direktur Utama LLP UKM Bapak Ahmad Zabadi yang menyatakan Gedung Smesco dapat dimanfaatkan sebagai Co-Working Space atau ruang kerja bagi para UKM dan start up. Tempat ini dapat digunakan untuk bertemu dan meeting dengan mitra bisnis, nilai tambah yang didapat adalah jaringan atau bahkan rekan bisnis. Beliau pun menambahkan bergabung di SMESCO maka para pelaku UKM bisa dibantu dengan  bimbingan kurator dan support promosi serta branding produk-produk UKM.

SMESCO Indonesia fokus pada para pedagang UKM, di tempat tersebut para UKM berkumpul menjual produk - produk lokal yang sangat bermutu dan berkualitas sangat baik

Gedung berarsitektur modern terbaru ini memang cukup luas dengan menerapkan standard international dalam keamanan, keselamatan dan kenyamanan bagi customer nantinya. Semua fasilitas tersebut dimaksudkan agar Smesco Indonesia dapat menjadi tujuan dan pusat pertemuan bagi masyarakat Jakarta dan sekitarnya.

Event SMESCO Marketeers Creatifity Day ini diperuntukkan bagi para insan kreatif dan produktif Indonesia.  sebagai pengelola Galeri Indonesia WOW mengajak kepada seluruh masyarakat dan pihak yang berkepntingan untuk lebih mengenal dekat terhadap produk-produk karya anak bangsa sendiri.

Sesi sharing terakhir, memberikan kesempatan kepada Bapak Paryaman Sinaga utk berbagi inspirasi kepada blogger yang hadir. Menurutnya, wirausaha telah memberikan peluang kepada masyarakat utk semakin kreatif serta merubah pola pikir dan kebiasaan masyarakat yang umumnya tergolong perilaku konsumtif. Manfaatkan segala peluang yang muncul, serta berani menerima tantangan karena berwirausaha tidak hanya membutuhkan keyakinan tapi juga ketekunan.

Berakhirnya acara ditandai dengan pemenang kuis dan foto bersama oleh para narasumber.
Memasuki pasar bebas Asia tenggara atau Masyarakat Ekonomi Asean dimana produk lokal akan bersaing ketat dengan produk-produk serbuan dari luar negeri. Untuk itulah diperlukan pemberdayaan yg lebih maksimal terhadap kreatifitas masyrakat negeri dan SMESCO telah menjembatani dengan menyediakan tempat yg nyaman bagi para pelaku UKM untuk semakin meningkatkan kualitas produknya. Hal ini pun tidak lepas atas peran media Maupun blogger yang erat kaitannya dengan media sosial sebagai pihak sponsor memasarkan dan mengenalkan lebih jauh Produk UKM ke khalayak umum.

Tidak ada komentar: