Selamat Datang Sobat, Jangan Lupa Tinggalkan Jejak ya... ^_^
Monarch Butterfly 2

Kamis, 08 September 2016

Makna Idul Adha Yang Bisa Di Teladani

sumber gbr : www.pinterest.com
Semakin cepat berlalu, tidak terasa memang sebentar lagi akan memasuki tanggal 10 Dzulhijjah. Ketika dimana masyrakat umum merayakannya sebagai idul adha atau idul kurban dan di sisi negeri lainnya para jama'ah haji biasanya mencapai puncak hajinya. Dengan menunaikan haji yang utama, yaitu wukuf di Arafah. Para Jemaah Haji semua memakai pakaian serba putih dan tidak berjahit, yang di sebut pakaian ihram, melambangkan persamaan akidah dan pandangan hidup, mempunyai tatanan nilai yaitu nilai persamaan dalam segala segi bidang kehidupan. Sama-sama mendekatkan diri kepada Allah Yang Maha Kuasa, sambil bersama-sama membaca kalimat talbiyah.

Jika ingin direnungkan, perayaan Idul Adha memberikan makna pengertian berupa nilai-nilai pengorbanan sebagaimana riwayat kisah Nabi Ibrahim AS dan putranya Nabi Ismail AS. Tentang sebuah ketawadhuan seorang hamba atas perintaha Tuhannya.


Orang tua mana yang tidak akan terenyuh dan bergetar hatinya ketika ia harus menerima wahyu untuk menyembelih putranya, anak yang telah lama dinanti kelahirannya. Namun demi sebuah bakti dan takwanya kepada Allah SWT, Nabi Ibrahim pun menemui putranya dan menyampaikan kegundahan hatinya.

Diluar dugaan, bukannya marah, kabur atau menolak, Nabi Ismail justru memperkenankan untuk disembelih jika perintah yang dari Allah SWT ini sebagai bentuk penggambaran seorang hamba yang bertakwa padaTuhannya. Padahal ketika itu usia Nabi Ismail masih cukup muda.

Dengan perasaan bergetar Nabi Ibrahim pun hampir saja menyembelih leher putra kesayangannya jika bukan karena kasih sayang Allah yang menggantinya dengan seekor domba. Ya..Allah hanya menguji ketaatan dua orang hamba yang tidak diragukan nilai ketakwaannya.

Dalam kisah ini dapat disimpulkan bahwa Idul Adha tidak hanya sebuah perayaan semata namun ada makna serta inspirasi yang bisa kita teladani dari kisah ketawadhua'an Nabi Ibrahim AS dan Ismail AS. Beberapa poin yang bisa kita maknai dalam idul Adha seperti :

- Memberikan sebuah pelajaran tentang arti pengorbanan
Segala sesuatu di dunia ini sifatnya fana dan hanya titipan untuk itulah di perintahkan bagi yang mampu dengan menyisihkan sedikit hartanya dengan berkurban. Seperti sebuah hadis menyebutkan "Dalam satu helai bulu hewan kurban menjadi satu kebaikan"

- Memberi pengajaran tentang makna ikhlas sesungguhnya
Sifat manusia tidak jauh dari tamak, jumawa dan keangkuhan. Melalui idul kurban ini adalah proses pembersihan jiwa melatih diri untuk bersifat lebih tawadhu salah satunya dengan rela menyisihkan secara ikhlas harta yang dikumpulkan.

- Memupuk rasa tolerasi dan Berbagi ke Sesama
Melalui perayaan Idul Adha ini secara tidak langsung telah memberikan suatu kebahagiaan bagi mereka yang membutuhkan. Pengaturan pembagian daging kurban yang adil dan merata tentu telah memberikan sebuah pencerahan betapa indahnya islam.

Dengan berkurban akan terwujud adanya kepedulian sosial, antara sesama baik sesama orang yang mampu, orang yang miskin maupun orang-orang yang berbeda agama. Kurban merupakan refleksi takwa bagi orang yang beriman dalam mengaktualisasikan makna ibadah dari haikat kurban yang sesungguhnya.

Berkurban juga bisa dikatakan sebagai bentuk rasa Syukur seorang hamba yang sejatinya harus diselaraskan dengan tanggung jawab agar dapat mengenal seta menunaikan syari’at secara tepat. Kurban mendidik kita untuk peduli akan urusan dunia dan akhirat yang tidak dapat terpisahkan. 

Hikmah inspirasi yang dapat kita teladani dari pelaksanaan Idul Adha adalah bahwa hakikatnya semua manusia sama dalam pandangan Allah hanya ketakwaan lah yang menjadi pembedanya. Dan pelaksanaan wukuf jamaah haji dipadang arafah sebagai penggambran bahwa kelak manusia akan dikumpulkan di padang Mahsyar untuk segala pertanggung jawabannya selama di dunia.

12 komentar:

Unknown mengatakan...

Wah tidak terasa yah sebentar lagi idul adha buktinya udah ada yang buat tulisan tentang makna idul adha seperti ini :-)

kakdidik13 mengatakan...

Idul Adha, hari yang penuh keutamaan yang salah satunya mengajarkan kita akan indahnya berbagi #idulQurban

sisko mengatakan...

selamat hari raya idul adha, semoga pengorbanan ini tidak sia - sia

lendyagasshi mengatakan...

Selamat Idul Adha 1437 H.

Semoga amal ibadah dan kurban kita diterima Allah SWT.
Aamiin.

Nia K. Haryanto mengatakan...

Happy Eid Al Adha Mubarrak. :)

hijab modern cantik mengatakan...

selamat hari raya idul adha semuanya...

mohon maaf lahir batin..

Siti Nurjanah mengatakan...

Waktu memang sangat cepat berlalu

Selamat idul Adha

Siti Nurjanah mengatakan...

Bener sekali Mas, teladan atas takwa dan tawadhunya Rasul Allah

Siti Nurjanah mengatakan...

Aamiiin..Allahumma AaaMiiin

Siti Nurjanah mengatakan...

Aaamiiin Yaa Rabb
selamat Idul Adha 😊

Siti Nurjanah mengatakan...

Selamat Idul Adha juga mba 😊

Siti Nurjanah mengatakan...

Maafkan lahir dan batin
selamat hari raya Qurban 😊