Selamat Datang Sobat, Jangan Lupa Tinggalkan Jejak ya... ^_^
Monarch Butterfly 2

Kamis, 15 Desember 2016

Bulan Terbalah Di Langit Amerika 2 : Tabir Sejarah Islam di Negeri Paman Sam

Sumber gbr : Official BTDLA 2
Awalnya hanya iseng ikutan kuis dari instagram, tidak disangka rupanya mendapat kesempatan utk hadir di acara gala premiernya bertempat di XXI Plaza Indonesia pada 03 Desember 2016 lalu.

Bertolak dari acara sebelumnya di Serpong, beruntung bisa tiba sebelum film dipuatar. Bergenre drama religi, film Bulan Terbelah di Langit Amerika 2 merupakan sekuel dari film sebelumnya yang diadaptasi dari buku karya Hanum Rais dengan judul yang sama.

Menggandeng sutradara kenamaan Rizal Mantovani mengangkat kisah ke empat perjalanan Hanum dan Rangga menapaki jejak-jejak sejarah peradaban islam di sisi negara barat.

Diceritakan bahwa Hanum (Acha Septriasa) dan Rangga (Abimana Aryasetya) sebenarnya sudah berniat untuk kembali ke Wina. Namun Hanum kembali diberi tugas baru yang membuat pasangan ini tertahan di Amerika.


Hanum diminta untuk menelusuri jejak harta karun misterius yang disebut-sebut menjadi bukti bahwa para pelaut Muslim Cina telah berlayar ke Amerika jauh sebelum Columbus. Lantas, mereka terbang ke San Fransisco, meminta bantuan Azima Hussein (Rianti Cartwright) untuk menemukan bukti-bukti tersebut.

Salah satu yang tersisa adalah koin peninggalan muslim Hui yakni sebuah suku di Tiongkok dimana mayoritasnya memeluk agama Islam yang bermigrasi ke berbagai wilayah salah satunya benua yang kini dikenal sebagai Amerika lantaran di negara asalnya ada pembantaian masal oleh kaum komunis. 

Di Amerika sebenarnya banyak nama-nama tempat yang mengandung unsur islam seperti Mecca di Indiana, Medina di Idaho, Medina di New York, Medina dan Hazen di North Dakota, Medina di Ohio, Medina di Tennesee, serta Medina di Texas. Hal tersebut semakin menguatkan bahwa peradaban islam telah mengakar di benua Amerika.
Sumber Gbr : Official BTDLA 2
Di sisi lain, Azima dan anaknya masih mengalami penolakan dari sang bunda yang belum bisa menerima keislaman Azima dan menganggap menantunya adalah seorang teroris.

Ada pula kisah Stefan (Nino Fernandez) yang berjuang merengkuh kembali cinta Jasmine (Hannah Al Rashid). Ia yang semula sangat takut untuk berkomitmen dalam pernikahan semakin menyadari bahwa Jasmine yang tengah hamil sangat membutuhkannya. 

Bulan Terbelah Di Langit Amerika 2 sudah tayang sejak 08 Desember 2016 di seluruh bioskop Indonesia.

Dibawah naungan rumah produksi Max pictures, film ini telah berhasil menarik minat penonton hingga ratusan ribu pasang mata yang telah menyaksikannya. Tagline "Apakah Islam Penemu Benua Amerika?" menjadi salah satu hal menarik dan membuat rasa penasaran untuk di cari lebih jauh menguak kisah sejarah yang belum banyak terpublikasi.

25 komentar:

Mbul Kecil mengatakan...

Mb aku lumayan kaget, film ini kan baru ya, tapi kemaren aku ngliat uda tayang di sctv

RaNuy mengatakan...

Alhamdulillah, baru semalem aku nonton ini...
Kalau menurut aku pribadi, masih lebih seru yg bagian pertama. Tapi mengenai Azima dan Sarah berdamai dengan Ibunya itu aku suka banget..
Kayaknya film ini rilis disaat yang tepat banget ketika Indonesia seperti sedang "terbelah". Menyadarkan bahwa perbedaan itu indah dan bisa menyatukan kita, bukan sebaliknya.
Ehiya gak sih? Ahsiapalah aku yg awam banget dgn dunia perfilm-an 😂

Unknown mengatakan...

Belom bisa nonton ni film.. Kpn ada kesempatan ya? Mumpung masih di bioskop.

Unknown mengatakan...

Udh nonton say, tp msh suka yg pertama.

Kornelius Ginting mengatakan...

Filem ini masuk dalam radar filem yang harus ditonton bulan ini. Beberapa teman blogger mengatakan hal baik tentang filmnya. Jadi semakin penasaran juga

Anisa AE mengatakan...

Pengen nonton juga. Yang pertama kan cakep banget. Siapa tahu di episode ini ada kejutannya.

Keluarga Biru mengatakan...

Jadi penasaran sama film ini. Kata orang2 bagus

Prima Hapsari mengatakan...

Penasaran, biar ujan badai sekalipun, harus tetap nonton ni film

Liza Fathia mengatakan...

Aku pribadi sih lebih suka yang pertama.

Beautiful Mimin mengatakan...

Kapan ya ada kesempatan nonton film ini? :(

Romansa Kisah mengatakan...

Wah, mau lihat. Pasti bakal lebih seru, ya? Yang pertama memuaskan banget. Yang kedua pasti nggak kalah kan?

Unknown mengatakan...

seru yang ke 2

Siti Nurjanah mengatakan...

Itu mungkin yg pertama Mba

Siti Nurjanah mengatakan...

Yuppsss...tepat sekali dgn problematika yg tengah di hadapi saat ini

Siti Nurjanah mengatakan...

Weekend atau weekday bisa. Mumpung masih beredar

Siti Nurjanah mengatakan...

Beberapa org punya persepsinya sendiri ko Say

Siti Nurjanah mengatakan...

Karena sarat pesan dan makna ya Bang Kornelius

Siti Nurjanah mengatakan...

Selamat menonton mba Anisa ^_^

Siti Nurjanah mengatakan...

Silahkan datang ke bioskop terdekat dan selamat menyaksikan ^_^

Siti Nurjanah mengatakan...

Waah...kereen semangatnya

Siti Nurjanah mengatakan...

Beberapa berpendapat demikian tp tak sedikit jua yg suka dg sekuel lanjutannya :)

Siti Nurjanah mengatakan...

Silahkan datang ke bioskop terdekat Mba

Siti Nurjanah mengatakan...

Akan lebih meyakinkan jawabannya ketika sudah menyaksikannya :)

Siti Nurjanah mengatakan...

Sarat pesan yg baik

fanny fristhika nila mengatakan...

aku ga nonton filmnya sih mbak... tapi aku punya bukunya :D.. biasanya sih aku memang hindarin nonton film yang diangkat dari novel, karena sering kecewa ga bisa mirip ama buku ;D.. Ngerti sih karena masalah durasi.. tapi ya jadinya, supaya ga kecewa ama ceritanya, aku lbh seneng baca bukunya tok :)